By November 11, 2008 5 Comments Read More →

Team Building Games: Toxic Waste

Toxic Waste

  • Permainan ini adalah permainan yang populer, permainan untuk kelompok kecil dan selalu berhasil membangun inisiatif kebersamaan, memberikan tantangan untuk teamwork selama 30-45 menit. Melatih proses berpikir, berimajinasi, aksi, berfantasi, mengambil resiko, dan membuat solusi yang menarik
  • Dapat dimainkan oleh reamja dan orang dewasa
  • Tantangannya adalah memindahkan toxic waste (limbah beracun) kedalam wadah penetralisir dengan peralatan minim sambil menjaga jarak aman dalam batas waktu yang ditentukan
  • Tingkat kesulitan – sedang. Hindari untuk memainkan permainan inidengan kelompok yang sedang menjalani tahap awal proses group development. Paling baik dilakukan di akhir acara dan/atau ketika kelompok sudah kompak dan dapat mengatasi masalah-masalah teamwork dasar
  • Dapat dilakukan di dalam dan luar ruangan; akan lebih dramatis dimainkan di luar ruangan karena kita dapat menggunakan air sebagai pengganti bola, sebagai toxic waste.

Set-Up

  • Gunakan sebuah tali untuk membuat sebuah lingkaran diatas lantai yang berdiameter minimal 8 kaki untuk menggambarkan zona radiasi toxic waste. Makin besar zona radiasinya makin sulit permaiannnya
  • Letakkan ember kecil di tengah zona radiasi dan isi dengan air atau bola sebagai  toxic waste
  • Letakkan ember netralisasi kurang lebih 30 sampai 50 kaki dari ember kecil. Makin jauh jaraknya, makin sulit permainannya.
  • Tumpukkan seluruh peralatan (mis. Tali, kabel, dan benda penghalang/pengecoh (red herring object) di dekat lingkaran tali

Petunjuk

  • Kelompok tersebut harus menemukan cara untuk memindahkan toxic waste dari ember kecil ke ember besar tempat “menetralisir” racun tersebut, hanya dengan menggunakan peralatan yang disediakan dan dalam waktu yang ditentukan. Racun tesebut akan menghancurkan dunia dalam waktu 20 menit jika tidak dinetralisir.
  • Barangsiapa memasuki zona radiasi akan mengalami luka dan mungkin mati, dan  cipratan racun akan mengakibatkan mati sebelah dan kerusakan. Jadi kelompok tersebut harus bisa menyelamatkan dunia dan melakukannya tanpa melukai atau membahayakan anggota kelompoknya.
  • Lingkaran tali melambangkan zona radiasi yang keluar dari limbah racun dalam ember. Tekankan bahwa tiap orang harus menjaga jarak (radius lingkaran) dari limbah beracun tersebut kemanapun racun tersebut bergerak, atau mereka akan terluka parah, misalnya kehilangan anggota tubuh atau mati.
  • Berikan kelompok tersebut waktu planning (planning time no action) misalnya selama 5 menit, lalu mulai nyalakan timer-nya dan tentukan waktu bermain misalnya 15 atau 20 menit.

Facilitator Notes

  • Toxic Waste bukanlah permainan yang mudah dan kebanyakan kelompok akan membutuhkan bimbingan selama permainan berlangsung.
  • Solusinya adalah mengikat kabel dengan bungee loop (pengikat dari kabel elastis) kepada sebuah tali, lalu mengarahkan bungee tersebut dengan tali yang ada ke sekeliling ember toxic waste. Kemudian semua orang menarik kabelnya masing-masing dan dengan kerjasama dan kehati-hatian, ember toxic waste dapat diangkat, dipindahkan dan dituang kedalam ember netralisasi.
  • Berilah hukuman untuk anggota kelompok misalnya dengan menghilangkan anggota tubuh (satu tangan di belakang punggung) atau menghilangkan fungsi anggota tubuh (mata ditutup kain jika kepala memasuki zona berbahaya)
  • Jika kelompok tersebut mengalami kesulitan ketika bermain hentikan sejenak permainan tersebut dan bantulah mereka berdiskusi.
  • Jika ada kelompok yang menumpahkan seluruh racun di dalam ember, tampilkan sebuah masalah besar, bencana (semua orang mati), ajak mereka berdiskusi tentang dimana kesalahannya dan bagaimana cara melakukannya dengan lebih baik, lalu isi kembali embernya dan ulangi permainan.
  • Beberapa ide untuk membuat variasi tingkat kesulitan dalam permainan
    • Ubah waktu permainan
    • Ubah jarak diantara kedua ember
    • Letakkan penghalang diantara ember besar dan ember kecil
    • Gunakan red herring object (pengalih perhatian/pengecoh)

Processing Ideas

  • Selalu ada komunikasi dan keputusan kunci yang muncul selama permainan yang dapat dibahas di debriefing akhir yang sangat berguna.
  • Permainan ini akan mengekspos proses dan masalah yang berhubungan dengan berbagai aspek teamwork termasuk kerjasama, komunikasi, kepercayaan, pemberian wewenang (empowerment), risk-taking, support, problem-solving, decision-making, dan leadership
  • Dapat direkam dalam bentuk video untuk analisis dan debriefing diakhir permainan
  • Bagaimana mengukur keberhasilan kelompok?

Misalnya. Pertimbangkan:

    • Berapa waktu yang mereka butuhkan?
    • Apakah ada air yang tumpah?
    • Apakah ada kecelakaan atau yang terluka? (Biasanya karena peserta bersemangat ingin segera menyelesaikan permainan mereka tidak akan peduli dengan pelanggaran yang mereka buat dan seperti mengabaikan terjadinya kecelakaan atau luka (injury) atau kematian akibat kecerobohan yang terjadi ketika permainan berlangsung. Pastikan ada evaluasi objektif untuk performa mereka – yang jarang ada yang ‘sempurna’)
  • Beberapa baik kelompok mengatasi tantangan ini? (misalnya dari skala 10?)
  • Bagaimana reaksi awal kelompok tersebut?
  • Skill apa yang dibutuhkan kelompok tersebut untuk sukses?
  • Apa yang dilihat oleh observer sebagai kekuatan dan kelemahan kelompok?
  • Bagaimana kelompok tersebut mendapatkan ide-ide terbaik mereka?
  • Apa yang dipelajari oleh setiap anggota kelompok tentang dirinya sendiri sebagai seorang anggota kelompok?
  • Pelajaran apa saja yang didapat dari permainan ini dan yang mana yang dapat diterapkan di situasi yang akan datang?

Variasi

  • Dapat digunakan untuk seleksi staff atau pelatihan group assessment
  • Dapat dimainkan dengan kelompok besar (dengan menggunakan beberapa set peralatan kelompok besar dapat dibagi menjadi kelompok-kelompok kecil
  • Ember toxic waste dapat digunakan terbalik dengan bola penyeimbang diatasnya
  • Permainan ini dapat dikemas dalam berbagai cara, misalnya selain racun, dapat digunakan benda yang diinginkan seperti serum penyelamat nyawa yang harus dipindahkan dengan hati-hati (saran dari Rohnke & Butler, 1995, pp.178-179)
  • Bagi kelompok menjadi leader dan worker. Yang menjadi pemimpin atau leader dapat berbicara tapi tidak dapat menyentuh peralatan yang ada. Worker dapat menyentuh peralatan yang ada tapi tidak boleh berbicara
  • Lends itself to being metaphorically structured and isometrically framed dan secara spesifik disesuaikan dengan konteks training tertentu (e.g., see “Computer Disinfectant” by Gass & Priest in  Gass, 1995, pp. 151-154) and “Disseminating Raw Materials (Toxic Waste)”, activity #57 in Priest & Rohnke 2000).
  • Untuk mendramatisir permainan, toxic waste dapat diletakkan mengambang di kolam renang (Priest & Rohnke 2000).
  • Anda dapat menciptakan sedikit reaksi kimia dalam permainan ini dengan memasukkan baking soda didalam ember netralilsasi dan cuka dalam ember toxic waste. Ketika disatukan kedua cairan tersebut akan mengeluarkan busa
  • Object Retrieval merupakan sebuah variasi permainan dimana kelompok yang bermain harus menyelamatkan sebuah benda berat dari tengah lingkaran, tanpa menyentuh tanah didalam lingkaran (Rohnke, 1994).

Peralatan

  • 1 Toxic Waste kit lengkap dengan activity guide & facilitation notes
  • Penutup mata (optional)
  • Red herring objects (Benda pengalih perhatian/pengecoh) (optional)

Ringkasan
Dilengkapi dengan kabel dan tali bungee (kabel elastis) kelompok tersebut harus menemukan cara untukmemindahkan seember “Toxic Waste” dan memasukkannya kedalam ember netralisasi. Toxic Waste dapat digunakan untuk memperlihatkan hampir semua askep dalam teamwork atau leadership

Waktu
Total waktu ~30-50 menit, mencakup:

  • ~5 menit briefing
  • ~5 menit group planning time, no action
  • ~15-30 menit active problem-solving
  • ~10 menit diskusi/debrief

Besar Kelompok

  • Besar kelompok yang ideal kurang lebih terdiri dari 7 sampai 9 orang, tapi permainan ini dapat juga dilakukan oleh 4 hingga 12 orang.
  • Link Mengenai Berbagai Versi Lainnya
  • Toxic Waste Dump Instructions – Penjelasan singkat untuk permainan indoor [McGraw-Hill].
  • The Great Mississippi Lizard Egg – Menggunakan bola bowling sebagai pengganti air
    [www.firststepstraining.com]

Nama Alternatif
Toxic Waste dan beberapa permainan serupa lainnya memiliki berbagai nama seperti

  • Alien Transfer
  • Atom Transfer
  • Bomb Removal
  • Chuck-A-Hunk
  • Commodore’s Retreat
  • Computer Disinfectant
  • Grab-A-Hold
  • Great Pearl Capture
  • Nuclear Reactor
  • Nuclear Waste Transfer
  • Mission Possible
  • Object Retrieval
  • Object Transfer
  • Save the Baby
  • The Great Mississippi Lizard Egg
  • Three Mile Island
  • Toxic Waste Dump

Referensi
Gass, M. A. (1995). Book of metaphors: Volume II. Dubuque, IO: Kendall Hunt.
Priest, S., & Rohnke, K. (2000). 101 of the best corporate team building activities.  Tarrak.com.
Rohnke, L. (1994). The bottomless bag again!? (2nd ed.). Dubuque, IO: Kendall-Hunt.
Rohnke, K. & Butler, S. (1995). Quicksilver: Adventure games, initiative problems, trust activities, and a guide to effective leadership. Dubuque, IO: Kendall-Hunt.

Sumber: http://www.wilderdom.com

Kontributor Penterjemah:

Mega V. WhiteMega V. White. Mega menamatkan pendidikan sebagai sarjana Humaniora (B.A) Program Sastra Inggris dari Universitas Padjadjaran Bandung. Untuk melengkapi keahlian berbahasa Asing, dia telah melengkapi gelar kesarjaanaannya dengan mengikuti pendidikan intensive bahasa Madarin di Beijing Language and Culture University, China.

Dalam posisinya sebagai Program and Communication Coodinator di International Chamber of Commerce – Indonesia National Committee (Kamar Dagang dan Industri Internasional) saat ini, ia masih menyempatkan diri untuk menulis, menterjemahkan berbagai literature bahasa asing.

Selain aktivtas-aktivitas tersebut kecintaannya pada bidang-bidang pengembangan SDM pernah dilaluinya dengan menjadi instruktur lepas untuk training-training “Building leadership and teamwork skills through outbound programs” di OBI Outward Bound Indonesia Jakarta dan PT. Boogieadvindo Bandung.

Share and Enjoy: These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • MisterWong
  • Y!GG
  • Webnews
  • Digg
  • del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • blogmarks
  • Blogosphere News
  • Facebook
  • LinkedIn
  • Squidoo
  • Technorati
  • YahooMyWeb
  • Socialogs
  • email
Posted in: Featured, Games
blank

About the Author:

5 Comments on "Team Building Games: Toxic Waste"

Trackback | Comments RSS Feed

  1. I simply had to thank you so much yet again. I’m not certain the

    things I would’ve accomplished without the entire creative
    ideas provided by you over

    my topic. It was before a very troublesome

    setting for me, but considering a specialized mode you processed it

    made me to jump for gladness. I’m just happier for this information and then wish

    you realize what an amazing job you happen to be providing instructing men and women by way of your website. I know that you’ve never come across all of

    us.

  2. Hello! Do you use Twitter? I’d like to follow you if that would be ok. I’m definitely enjoying your blog and look forward to new updates.

    Check out my homepage; estate internet marketing

  3. blank web-page says:

    You can increase your skimpy muscleman orangenesses, red grapefruits, and gamboges are known for their detoxicating
    properties. I experience on that point are will help oneself you get more than
    confidence,build a intelligent body organization while still losing those excess adipose tissues and acquiring in shape.

    Stop training with high may be luring, try saying some fitter alternatives!

  4. Outstanding quest there. What happened after? Take care!

  5. Hi there everyone, it’s my first go to see at this site, and paragraph is truly fruitful for me, keep up posting these types of articles or reviews.

Post a Comment